Alat - alat Total Quality Management

MANAJEMEN MUTU TERPADU

PENGERTIAN, TUJUAN, DAN ALAT-ALAT TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM)


NAMA : Wirandi Mahfud

NIM : C1B020110

KELAS : R001

MATKUL : MANAJEMEN MUTU TERPADU

DOSEN : BAMBANG PURNOMO S.E, M.M.

UNIVERSITAS JAMBI


1. Pengertian Total Quality Management(TQM)

       Total Quality Management atau TQM adalah proses yang berorientasi pada konsumen dan bertujuan untuk meningkatkan operasi bisnis secara berkelanjutan. Konsep tersebut memastikan semua departemen atau karyawan saling bekerjasama dalam peningkatan kualitas produk atau layanan. Termasuk di dalamnya juga proses produksi dan memberikan layanan terbaik. Nah, untuk penerapannya akan berdasar pada fakta saat mengambil keputusan, dengan menggunakan performa metrik untuk memantau progresnya.


2. Tujuan Total Quality Management (TQM)

        Tujuan dari penerapan Sistem TQM di lingkungan dunia usaha/industri adalah untuk meningkatkan mutu, efisiensi dan efektivitas produksi baik di lingkungan industri maupun institusi lainnya.Tujuan TQM juga memfokuskan terhadap pelanggan, dan sangat berpengaruh terhadap kinerja keuangan suatu perusahaan. Semakin meningkatnya TQM maka akan berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan karena TQM ini berfokus terhadap meningkatkan kualitas dan pelanggan dengan menekan pula biaya produksi agar harga jual dapat bersaing. Apabila kualitas semakin baik maka pelanggan akan meningkat dan hal itu akan meningkatkan penjualan, sehingga meningkatkan laba yang akhirnya menggambarkan kinerja keuangan yang baik.


3. Alat-alat total quality Management (TQM)

         Dalam Penerapan Total Quality Management (TQM) dipermudah oleh beberapa piranti, yang sering disebut “Alat Total Quality Management”.Alat-alat ini membantu kita menganalisa dan mengerti masalah-masalah serta membantu membuat perencanaan.

Beberapa piranti atau alat Total Quality Management (TQM) dimaksud, adalah sebagai berikut:

a. Curah Pendapat (Sumbang Saran)– Brainstorming

       Curah Pendapat adalah alat perencanaan yang dapat digunakan untuk mengembangkan kreativitas kelompok. Curah Pendapat dipakai antara lain, untuk menentukan sebab-sebab yang mungkin dari suatu masalah atau merencanakan langkah-langkah suatu proyek.

b. Diagram Alur (Bagan Arus Proses)

       Diagram Alur (Bagan Arus Proses) adalah satu alat perencanaan dan analisis yang digunakan antara lain untuk menyusun gambar proses tahap demi tahap untuk tujuan analisis, diskusi, atau komunikasi dan menemukan wilayah-wilayah perbaikan dalam proses.

c. Analisa SWOT

       Analisa SWOT adalah suatu alat analisis yang digunakan untuk menganalisa masalah-masalah dengan kerangka Strengths (kekuatan), Weaknesses (kelemahan), Opportunities (Peluang) dan Threats (Ancaman).

d. Ranking Preferensi

       Alat ini merupakan suatu alat interprestasi yang dapat digunakan untuk memilih gagasan dan pemecahan masalah di antara beberapa alternatif.

e. Analisa Tulang ikan

       Analisa tulang ikan (juga dikenal sebagai diagram sebab-akibat) merupakan alat analisis antara lain untuk mengkategorikan berbagai sebab potensial dari suatu masalah dan menganalisis apa yang sesungguhnya terjadi dalam suatu proses.

f. Penilaian kritis

       Penilaian Kritis adalah alat bantu analisa yang dapat digunakan untuk memeriksa setiap proses manufaktur, perakitan, atau jasa. Alat ini membantu kita untuk memikirkan apakah proses itu memang dibutuhkan, tepat dan apakah ada alternatif yang lebih baik.

g. Benchmarking

       Benchmarking adalah proses pengumpulan dan analisa data dari organisasi kita dan dibandingkan dengan keadaan di dalam organisasi lain. Hasil dari proses ini akan menjadi patokan untuk memperbaiki organisasi kita secara terus menerus. Tujuan dari benchmarking adalah bagaimana organisasi kita bisa dikembangkan sehingga menjadi yang terbaik.

h. Diagram Analisa Medan Daya (Bidang Kekuatan)

       Diagram Medan Daya merupakan suatu alat analisis yang dapat digunakan, antara lain untuk mengidentifikasi berbagai kendala dalam mencapai suatu sasaran dan mengidentifikasi berbagai sebab yang mungkin serta pemecahannya dari suatu masalah atau peluang.



إرسال تعليق

Post a Comment (0)

أحدث أقدم